Liga 1
Dua Laga Penentuan untuk Eero Markkanen
Masa depan Eero Markkanen di PSM Makassar dalam bahaya. Striker asal Finladia itu di berikan kesempatan di 2 laga penentuan nasibnya, jika tidak akan di coret.
Markkanen dibeli oleh PSM dari hasil rekomendasi mantan pelatih Juku Eja, Robert Rene Alberts, sebelum Liga 1 2019 dimulai. Digadang jadi tumpuan di lini depan PSM yang terkadang tumpul di beberapa musim terakhir, kemampuan eks pemain Real Madrid Castila tersebut dipertanyakan.
Dari total 10 laga yang dimainkan, pemain Timnas Finlandia ini belummencetak gol. Bahkan, beberapa kali Markkanen justru kehilangan posisinya di lini depan akibat kalah bersaing dengan Ferdinand Sinaga dan Guy Junior.
Di jendela transfer paruh kedua, PSM memang belum memikirkan untuk mencari pengganti Markkanen. Namun pelatih PSM, Darije Kalezic, memberikan tenggat waktu kepada Eero untuk bangkit di dua laga berikutnya, melawan PSS Sleman dan Persija Jakarta.