Liga Spanyol

Gelar La Liga Jadi Prioritas Zidane Bersama Madrid Musim Ini

Published

on

Gelar La Liga akan menjadi prioritas Zinedine Zidane bersama Real Madrid musim ini. Zidane merasa sulitnya meraih gelar La Liga

Madrid berkeinginan untuk bangkit dari keterpurukan musim lalu. Madrid hanya mampu finis di posisi ketiga di La Liga, terpaut 19 angka dari Barcelona yang menjadi juara. Los Blancos juga tak mampu menghadirkan satu pun trofi di akhir musim.

Hasrat El Real untuk bangkit juga dibarengi dengan aktifnya mereka di bursa transfer. Enam pemain yaitu Eden Hazard, Luka Jovic, Eder Militao, Ferland Mendy, Rodrygo dan juga pemain muda dari Jepang Kubo datang menambah amunisi bagi Zidane.

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane

Mantan pemain timnas Prancis ini menegaskan bahwa Madrid akan memprioritaskan untuk meraih gelar Liga Spanyol di musim ini ketimbang gelar lainnya. Madrid optimis untuk tancap gas sejak laga-laga awal musim ini.

Laga AS Roma vs Real Madrid

Zidane sebagai pelatih memang baru sekali merasakan gelar La Liga yaitu pada musim 2016/2017. Padahal di Eropa, ia telah tiga kali beruntun mengantarkan Madrid meraih Liga Champions (2015/16, 2016/17, 2017/18).

Madrid akan memulai perjalanan mereka meraih gelar La Liga musim 2019/2020 akhir pekan ini. Pada pertama, mereka harus bertandang ke markas Celta Vigo, Stadion Balaidos, Sabtu (17/8/2019).

Trending

Exit mobile version