Bola Mania
Menangkan Wales, Daniel James Menggila Di Awal Musim
Pemain baru Manchester United Daniel James terus unjuk ketajaman di awal musim ini. James kembali mencetak gol untuk memenangkan timnas Wales di laga uji coba.
Winger MU itu menentukan kemenangan Wales atas Belarusia 1-0 dalam laga yang digelar di Stadion Cardiff City, Lebih oke lagi, Gol yang dicetak James tercipta dengan apik.
Usai mendapat umpan dari Jonny Williams, James melakukan sepakan dari sisi kiri dan bola melambung melewati kiper Belarusia ke dalam gawang.
Gol tersebut menjadi yang kedua bagi James bersama timnas Wales dalam enam penampilannya. Sebelumnya ia membobol gawang Slovakia pada Kualifikasi Piala Eropa 2020 bulan Maret lalu.