Rodri dianggap sebagai pembelian terpenting Manchester City musim panas ini. Dia bakal melakoni debutnya di ajang Premier League Asia Trophy.
Untuk mendatangkan Rodri dari Atletico Madrid, City harus mengeluarkan uang 62,8 juta pound sterling yang otomatis menjadikannya pemain termahal klub itu.
Rodri lantas diikat kontrak berdurasi enam tahun dan bakal jadi bagian dari lini tengah City musim depan. Kedatangan Rodri sudah pasti akan menambah sesak sektor gelandang Citizens.